Bekasi Bergerak!! : BRMP Jabar Turun Langsung, Akselerasi LTT Padi di Bekasi Jadi Prioritas
Bekasi - Penanggung Jawab Swasembada Pangan Kabupaten Bekasi dari Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Jawa Barat aktif melakukan koordinasi intensif dengan Dinas Pertanian Kabupaten Bekasi (7/05/2025). Pertemuan ini bertujuan mengakselerasi program Luas Tambah Tanam (LTT) padi di wilayah tersebut. Kabid Tanaman Pangan Dinas Pertanian Kabupaten Bekasi menegaskan komitmennya untuk terus mengawal program LTT agar berjalan optimal, mengingat target luas tanam padi untuk bulan Mei 2025 mencapai 14.789 hektar.
Upaya koordinasi dilanjutkan dengan pertemuan bersama para Koordinator Penyuluh (Korluh) se-Kabupaten Bekasi di BPP Sukatani, yang dihadiri oleh Kadis Pertanian beserta jajarannya. Para Korluh menyatakan kesiapannya untuk menyambut target LTT dan akan mendorong percepatan olah tanah di lahan-lahan pasca panen. Semangat kolaborasi ini diharapkan mampu meningkatkan capaian LTT secara signifikan.
Sebagai tindak lanjut di lapangan, tim BRMP Jabar dan Dinas Pertanian Bekasi melakukan kunjungan ke Desa Karangsetia, Kecamatan Karangbahagia. Di lokasi tersebut tengah berlangsung normalisasi saluran bendungan yang krusial untuk menunjang kegiatan pertanaman padi. Normalisasi saluran irigasi ini akan memberikan manfaat pengairan bagi lahan seluas 600 hektar di Desa Karangsetia dan Karanganyar, memastikan ketersediaan air yang memadai untuk mendukung program LTT.